Hibah Penelitian/Riset Kampus Merdeka adalah salah satu hibah yang dikelola Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Udayana (Unud) dalam mendukung IKU PT 2 (mahasiswa mendapatkan pengalaman di luar kampus). Hibah ini diajukan oleh dosen Unud dengan mengajak 3-4 mahasiswa untuk melakukan penelitian di Lembaga/Laboratorium Riset yang tersertifikasi atau terakreditasi sehingga memenuhi persyaratan skema MBKM Penelitian/Riset.
Dengan mengevaluasi kekurangan pada Batch-1, dimana banyak mitra yang digandeng untuk lokasi mahasiswa melaksanakan MBKM belum sesuai dengan ketentuan, pada hari ini Selasa, 4 Juli 2023, dilaksanakan proses seleksi pemaparan proposal Hibah Penelitian/Riset Kampus Merdeka Batch-2 dengan 25 peserta yang lolos desk evaluasi secara Daring. Pemaparan proposal menghadirkan Ketua peneliti dan tim, Mitra, dan Mahasiswa Seleksi pemaparan direview oleh 8 reviewer LPPM. Setelah pada Batch-1 lolos 7 pemenang, untuk Batch-2 ini ditargetkan bisa meloloskan 13 pemenang hibah.